Tiga Rangkaian Kereta MRT Tiba di Pelabuhan Tanjung Priok

Jam : 23:38 | oleh -122 Dilihat

Jakarta, ToeNTAS.com,-Sebanyak tiga rangkaian kereta mass rapid transit ( MRT) yang didatangkan dari Jepang tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Selasa (16/10/2018).

Tiga rangkaian kereta ini adalah rangkaian kereta nomor K1 1 18 25–K1 1 18 30, nomor K1 1 18 31–K1 1 18 36, dan nomor K1 1 18 61–K1 1 18 66. Corporate Secretary PT MRT Jakarta Tubagus Hikmatullah mengatakan, tiga rangkaian kereta MRT itu melengkapi enam rangkaian kereta sebelumnya yang tersedia di Depo Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

PT MRT Jakarta menargetkan 16 rangkaian kereta tiba di Indonesia pada Desember 2018. “Per hari ini, terdapat sembilan rangkaian kereta MRT yang telah tiba di Jakarta,” ujar Tubagus dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (17/10/2018).

Nantinya, lanjut Tubagus, tiga rangkaian kereta itu akan diangkut ke Depo Lebak Bulus pada malam hari secara bertahap. Advertisment Proses pengangkutan akan dimulai Rabu pekan ini hingga Selasa (23/10/2018).

“Proses pengangkutan kereta akan dilakukan pada malam hari, terhitung hari ini, dengan enam kereta per pengiriman. Pada Selasa pekan depan diharapkan seluruh tiga rangkaian kereta tersebut tersedia di Depo Lebak Bulus dan siap menjalani rangkaian tes,” ujar Tubagus.

Seperti diketahui, MRT Jakarta direncanakan beroperasi pada Maret 2019. Satu rangkaian kereta terdiri dari enam gerbong dengan total panjang 120 meter. Satu gerbong itu mampu mengangkut 1.950 orang.

“Satu rangkaian itu bisa mengangkut 1.950 orang dengan jarak antar rangkaian 5 menit dalam jam sibuk. Pada jam tidak sibuk itu 10 menit. Jadi kita rencanakan begitu,” ujar Direktur Utama PT MRT Jakarta William P Sabandar, Senin (17/9/2018). (k.c/desil)