Begini Tahapan Rehabilitasi Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie

Jam : 19:19 | oleh -54 Dilihat
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie

Jakarta, ToeNTAS.com,- Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie, serta sopirnya, ZN, mulai menjalani rehabilitasi narkoba. Selama rehabilitasi, ketiganya akan mendapatkan terapi untuk menghilangkan ketergantungan pada narkoba.

Deputi Bidang Rehabilitasi BNN dr Riza Sarasvita mengatakan Nia Ramadhani, Ardi Bakrie, dan ZN akan mendapatkan asesmen lanjutan selama direhabilitasi.

“Pertama, asesmen lanjutan untuk melihat seberapa dalam. Penyidik datang kita lakukan asesmen, nanti harus dilakukan pendalaman lagi, evaluasi sisi psikologis seperti psikotes, kepribadiannya seperti apa harus dilakukan,” jelas dr Riza saat dihubungi wartawan, Senin (12/7/2021).

Selama direhabilitasi, ketiganya harus mengikuti sejumlah kegiatan.

“Terus nanti dikasih kegiatan-kegiatan. Selama kegiatan-kegiatan itu kita observasi gimana respons mereka terhadap kegiatan tersebut,” paparnya.


Konseling Pernikahan

Sebagai pasangan suami istri, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie juga akan diberi konseling pernikahan. Ini dilakukan agar keduanya sama-sama memberikan pengaruh positif untuk lepas dari ketergantungan.

“Bukan semata-mata, mereka tidak ingin bercerai, nggak. Tapi justru karena suami dan istri kan satu sama lain bisa saling mempengaruhi. Jadi maksudnya dua-duanya harus dilakukan terapi sama, sehingga satu sama lain mempengaruhi yang positif,” terang Riza.

Terkait berapa lama Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie akan menjalani rehabilitasi, Riza menyebut hal itu sangat tergantung perkembangan keduanya. Menurutnya, pihaknya tidak memiliki rentang waktu dalam penetapan rehabilitasi pasangan tersebut.

“Tergantung perkembangan mereka berdua, itu kan merubah perilaku itu tidak bisa ditentukan oleh waktu. Kita lihat pada performance-nya, performance-nya mereka selama ikut rehab seperti apa. Itu standar rehab di seluruh dunia di mana pun itu performance list, bukan time list,” ungkap Riza.

Direhabilitasi di Bogor

Untuk diketahui, Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie, serta sopirnya, ZN, mulai menjalani rehabilitasi narkoba. Ketiganya disebutkan direhabilitasi di Bogor, Jawa Barat.

“Tempat rehab beliau-beliau di daerah Bogor,” ujar pengacara Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, saat dihubungi wartawan, Senin (12/7/2021).

Hanya, Wa Ode tidak menyebutkan lebih lanjut tempat rehabilitasi Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie ini. Rehabilitasi dijalani ketiganya sejak Minggu (10/7). (Reni/det.c)