DPRD Bakal Panggil Dishub DKI Bahas Usul Tarif Bus TransJ ke Soetta Rp 5.000

Jam : 12:07 | oleh -98 Dilihat
Foto Uji Coba TransJakarta Kalideres ke Bandara Soetta
Foto Uji Coba TransJakarta Kalideres ke Bandara Soetta

Jakarta, ToeNTAS.com,- Komisi B DPRD DKI Jakarta bakal memanggil Dinas Perhubungan serta PT Transportasi Jakarta membahas usulan tarif TransJakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta). Tarif yang diusulkan untuk rute tersebut sebesar Rp 5.000.

“Leading sector-nya Dishub. Nanti pihak-pihak terkaitnya TransJakarta dan lain sebagainya harus bisa menjelaskan. (Rapat) dalam waktu dekat,” kata Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta Ismail kepada wartawan, Selasa (15/8/2023).

Ismail mengingatkan eksekutif tak mengambil keputusan secara sepihak. Dia mengatakan besaran tarif berpengaruh terhadap jumlah APBD untuk subsidi tarif TransJakarta.

“Jangan kemudian itu diputuskan sepihak akhirnya menimbulkan masalah, nah akhirnya legislatifnya yang disalahkan. Padahal kita belum ada komunikasi,” jelasnya.

Politikus PKS itu menjamin pihaknya bakal melakukan evaluasi menyeluruh terkait usulan tarif itu. Ismail mengatakan penentuan tarif harus mempertimbangkan jumlah penumpang.

“Kita akan evaluasi secara menyeluruh ya, tidak parsial. dalam arti kita liat dulu, ini neednya sebenernya seberapa besar sih? Demandnya? Ridershipnya, pertumbuhannya seperti apa,” ucapnya.

Sebelumnya, Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono telah menerima laporan usulan tarif bus TransJakarta rute Kalideres-Bandara Soetta sebesar Rp 5.000 dari Dinas Perhubungan. Heru pun setuju atas usulan tarif tersebut.

“Pak Kadis sudah lapor. Iya, setuju,” kata Heru Budi Hartono di Kantor Dinas Perhubungan, Jalan Jati Baru, Jakarta Pusat, Jumat (11/8).

Heru bakal melayangkan surat permohonan persetujuan DPRD DKI Jakarta menggelontorkan subsidi tiket untuk layanan tersebut. “Sesuai aturan kita bersurat minta izin apakah disetujui atau tidak,” jelasnya. (d.c/Andi)