Jakarta, ToeNTAS.com,- Seorang pria membawa senjata tajam jenis pedang diamankan anggota Satlantas Polresta Bogor Kota di Jl Pajajaran jelang Tugu Kujang, Kota Bogor. Pria tersebut sempat mengancam warga dengan senjata tajamnya.
“Betul, diamankan tadi sore oleh rekan anggota Satlantas Polresta Bogor Kota yang sedang bertugas. Diamankan di Jl Pajajaran sekitar kampus IPB arah Tugu Kujang,” kata Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria ketika dikonfirmasi, Minggu (7/1/2024).
Galih menyebut, pria yang tidak diketahui identitasnya tersebut sempat mengancam warga menggunakan senjata tajam yang dibawanya. Sambil berjalan kaki, pria itu mengacungkan pedang yang dibawanya ke arah warga.
“Kanit Patwal Lantas AKP Saein dan Personel BM Bripra M Refan telah mengamankan orang tidak dikenal mengacungkan sajam, menakuti warga dengan berjalan dari arah IPB dan berhasil di amankan di Pos 2 Ambon Tugu Kujang,” kata Galih dalam keterangan tertulis.
Galih menyebut, pria tersebut juga sempat menyerang petugas ketika akan diamankan. Akan tetapi, petugas berhasil mengamankan dan membawanya ke Pos Lantas Tugu Kujang.
“Pada saat diamankan sempat mau menyerang, akan tetapi berhasil di tangkap, dan langsung kami laporkan ke pimpinan, dan selanjutnya diserahkan ke Piket Reskrim Mako Polresta Bogor kota,” sebut Galih.
Saat ini, pria tersebut masih dalam pemeriksaan intensif di Polresta Bogor Kota. Polisi menyebut identitas pelaku masih didalami.
“Masih dilakukan pemeriksaan. Identitas ngga ada,” kata Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Luthfi Olot ketika dikonfirmasi terpisah. (d.c/Amanda)