Silaturahmi Akbar SMP Batik, Berbagi Pengalaman dan Pengamalan Beragama

Jam : 05:23 | oleh -231 Dilihat

SOLO, ToeNTAS.com, – Menyambung tali silahturahmi dengan bekas kawan sekolah merupakan ajang yang dinantikan banyak kalangan, karena pada saat itulah mereka dapat

saling berbagi cerita pada masa masih remaja. Demikian juga yang dilakukan pihak alumni lintas angkatan SMP Batik Surakarta, sehingga bukan hanya sekedar temu kangen saja, namun

sekaligus digunakan sebagai area berbagi pengalaman dan pengamalan Agama yang dulu pernah diajarkan para gurunya.

Menariknya, disana ada tiga tokoh alumnus sekolah tersebut yang menjadi perhatian ratusan hadirin, ketika mereka membagikan cerita masa lalunya. Drs Puspo Wardoyo, pemilik ratusan Gerai Ayam Bakar Wong Solo yang sekaligus menjadi sponsor utama, terselenggaranya acara Silaturahmi Akbar SMP Batik itu mengaku, bahwa dirinya dulu masuk di sekolah ini, sebab dia tidak di terima di SMP Negeri. “Tetapi justru di SMP Batik inilah, saya menjadi tahu agama yang sangat berharga, sehingga mendapatkan hidayah dan hijrah” kata Puspo

Duduk dari kiri Muhammad Darojatim, Puspo Wardoyo dan Budi Harto
Duduk dari kiri Muhammad Darojatim, Puspo Wardoyo dan Budi Harto

Karena, lanjutnya, pelajaran Agama Islam mulai dari tarih, fiqih dan yang lainnya diajarkan disini dengan tuntas. Ungkapan senada juga diutarakan Ir.Budi Harto, Dirut Adikarya, tentang kenakalannya di masa sekolah, dimana ketika dirinya dan kawan-kawanya melakukan corat-coret di dinding sekolah yang selanjutnya diketahui kepala sekolahnya.”Namun ketika di Tanya tentang siapa yang menjadi biang keladinya, tidak ada satupun yang mengaku” ujarnya

Karena tetap tidak ada yang mengaku, maka mendapatkan hukuman tamparan di pipi berulangkali, sampai ada yang mau mengaku. Menurutnya Ini pelajaran yang baik, karena mendidik moral dari pengamalan agama tentang kejujuran. Selain itu Budi  juga

menceritakan  persabatannya dengan Puspo Wardoyo yang di kenalnya sebagi orang banyak ide dan pekerja keras, meski tidak begitu pandai di Sekolah.

Tetapi meski begitu Puspo ini sangat disayangi oleh ibunya, maka dari itu Budi yakin, berkat kerja kerasnya dan atas doa ibunya itulah, sehingga Puspo kini menjadi orang yang sukses dan taat menjalankan agamanya.  Sementara itu, Laksda TNI AL (Purn) Muhammad Darojatim yang di kenal tekun, cerdas di sekolah, pada kesempatan itu mengajak ratusan alumni SMP Batik yang hadir dalam acara Silaturahmi Akbar, pada Kamis (26/12) malam  dan  di gelar di lahan Parkir Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo itu, untuk secara spontan menyumbang almamaternya.

Kendati dengan sukarela, tetapi ternyata malam itu dapat terkumpul uang tunai Rp 5 juta lebih. Hal ini merupakan perilaku beramal atau bersedekah, saling bahu membahu bagi sesama.

Malam itu, acara tersebut semakin meriah, nampak  ratusan yang hadir mengenakan baju

seragam warna putih beratribut SMP Batik Surakarta. Acara tersebut dimeriahkan

Goup Band The Flesh yang melantukan lagu-lagu rock, apalagi dalam perhelatan itu juga dibanjiri doorprize yang membikin suasana keakraban semakin nyata dan penuh makna. (her)