Harga Rp100 Jutaan, Suzuki Swift Debut Lawan Brio dan Toyota Agya, Keluar 2023 di Indonesia?

Jam : 08:16 | oleh -924 Dilihat
Suzuki Swift Generasi ke 3
Suzuki Swift Generasi ke 3

Disebutkan Suzuki Swift terbaru ini menggunakan mesin berkode K12M Dualjet untuk memastikan bahwa hacthback ini memenuhi persyaratan sebagai mobil ramah lingkungan Phase 2 Thailand

Mesin berkapasitas 1.200 cc ini menyemburkan tenaga hingga 82 PS pada 6.000 rpm dengan torsi maksimal 108 Nm pada 4.400 rpm. Mesin dikawinkan dengan transmisi CVT.

Soal pembaruan memang cukup minor. Paling kentara adalah revisi di grille depannya. Meski ukuran dan bentuknya sama dengan Swift generasi tiga sebelum facelift, trim plastik yang sebelumnya ada di tengah diganti dengan krom tipis.

Untuk diketahui, di Indonesia mobil ini sempat ada beberapa tahun silam. Namun penjualannya dihentikan.

Akankah mobil baru ini akan masuk lagi ke Indonesia tahun 2023?.

Mobil ini juga dibahas dalam kanal Youtube AUTO DP, yang mengulas soal spesifikasi mobil.

Dalam kolom komentar sejumlah masyarakat Indonesia mengharapkan mobil segera diboyong ke Indonesia.

“cepet bawa ke indonesia para juragan,,ntar bekas nya biar bisa kebeli dan turun harga,” tulis akun Andry Muncek.

“Mobil impian dari SMA, Bismillah semoga masuk Indo & segera kebeli suzuki swift Amin,” tambah arin amln.

“Halo indomobil suzuki segera masuk kan di indonesia Pasti laku keras,” respon Ricky – BM.

SEJARAH SUZUKI SWIFT

Nama Swift sudah digunakan oleh Suzuki sejak tahun 1983 untuk pasar ekspor dari Suzuki Cultus untuk beberapa pasar di luar Jepang.

Awalnya digunakan oleh generasi pertama Suzuki Cultus (Forsa), Swift sempat masuk ke Indonesia dalam bentuk hatchback 3 pintu secara CBU, sampai digantikan Forsa dengan bentuk 5 pintu yang di produksi lokal di Indonesia.