Benda Diduga Bom Meledak di Rokan Hulu, Satu Tewas, 4 Luka-luka

Jam : 12:46 | oleh -159 Dilihat

PASIRPANGARAIAN, ToeNTAS.com,- Satu orang tewas di tempat akibat ledakan benda diduga bom yang terjadi di Dusun Karya ‎Bakti RW 2, RT 1, Desa Pasir Utama, Kecamatan Rambah Samo, Kamis (20/8/2017).

Menurut keterangan Ketua RW 2 Sukarji, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WIB dan terdengar hingga radius 1 kilometer.

Dia mengatakan, korban ledakan benda diduga bom tersebut berjumlah sekitar lima orang. Satu orang, yaitu Swanda (30), meninggal di tempat. Empat orang lainnya, yakni Sugianto, Heru, dedek Sopian dan Yugi Wiarjo, luka-luka.

Menurut keterangan warga, korban dan kawan-kawannya mendapatkan benda diduga bom dari perkebunan sawit. Selanjutnya dibawa ke tempat kerjanya di Rumah Kartono.

Aparat Polres Rokan Hulu (Rohul) dan TNI bergerak cepat setelah mendengar informasi diduga meledaknya benda diduga bom di Desa Rambah Utama yang memakan korban jiwa satu orang.

Garis polisi dipasangi di TKP agar warga tidak terlalu mendekat di tempat kejadian perkara saat aparat melakukan olah tempat kejadian perkara. Anggota polisi masih mengumpulkan barang-barang diduga serpihan bom dan tubuh dari korban.

Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang.

Menurut keterangan warga sekitar, Kiman, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WIB, kamis (20/8/2017).

“Saya pun enggak tahu pasti sih Mas seperti apa kejadiannya. Tapi setahu saya kejadiannya ‎itu mereka menemukan bom. Selanjutnya bom itu dibawa ke tempat kerjanya, dan dimainkan oleh Swanda dan meledak,” katanya.

Dia menambahkan, suara bom tersebut sangat keras, bahkan di radius 2 kilometer masih terdengar. (kom.c/kemal)